Thursday, August 3, 2017

Kemendikbud Akan Buat Kebijakan Lagu Indonesia Raya 3 Stanza

above artik
1x



Laporan wartawan wartakotalive.com, Alija Berlian Fani


WARTA KOTA, KEBAYORAN LAMA — Menteei Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy memaparkan akan membuat kebijakan mengenai penghapalan lagi Indonesia Raya tiga stanza saat upacara bendera di sekolah.


“Kepentingan pendidikan, Kemendikbud akan buat kebijakan untuk tiga stanza di sekolah, sebentar lagi ada (surat) edaranya,” ungkapnya saat ditemui di Gedung A Kemendikbud, Jakarta Pusat, Kamis (3/8/2017).


Ia melanjutkan, ketika beberapa kali menjadi pemimpin upacara dirinya telah menerapkan lagu Indonesia Raya dengan tiga stanza.


“Saya sudah dua kali pimpin upacara dengan lagu itu, memang lagu Indonesia Raya asalnya tiga stanza, saya tidak tahu kenapa ceritanya kenapa tinggal satu, jadi tidak utuh,” tambahnya.


Menurutnya lagu Indonesia Raya tiga stanza berbeda dengan yang sebelumnya karena tidak utuh dan semangatnya pun pasti akan berbeda.


“Jelas beda, foto utuh atau kepala saja beda kan, semangatnya beda, satu stanza ibarat hanya setengah badan kalau utuh berarti kita memahami utuh,” paparnya.


Berikut ini lirik Indonesia Raya dengan tiga stanza:


Indonesia Raya


Stanza I



Source link


قالب وردپرس


Kemendikbud Akan Buat Kebijakan Lagu Indonesia Raya 3 Stanza
4/ 5
Oleh