Saturday, August 5, 2017

Ikut Gowes Pesona Nusantara 2017 di Rangkasbitung, Imam Nahrawi Singgah di Pemaindian Air Panas

above artik



RANGKASBITTUNG —  Menpora Imam Nahrawi ikutan mengayuh sepeda dengan atribut lengkap pebalap sepeda bersama tim Touring Gowes Pesona Nusantara 2017 etape 6.


Gowes Pesona Nusantara 2017 memasuki Etape 6, dari Rangkasbitung, Tangerang Selatan, hingga Pondok Indah, Jakarta berjarak 240 Km.


Selain Imam Nahrawi, tampak juga ikut bergowes Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya sepanjang 10 Km berkeliling Kota Rangkasbitung.


Rombongan pesepeda yang dipimpin Menpora Imam Nahrawi itu kemudian singgah dipemandian air panas Cipanas yang merupakan salah satu destinasi wisata di Cipanas, Kab. Lebak dengan menempuh jarak 40 Km dari start.


Secara mengejutkan rombongan Menpora disambut ratusan anak sekolah dalam perjalanannya. Mereka mengerubungi Menteri termuda dalam Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo itu untuk bersalaman maupun melakukan foto selfie.


Menteri Imam Nahrawi dan rombongan Kemenpora mengantar Tim GTPN hanya sampai dipemandian air panas, Kab. Lebak dan akan menyematkan medali kepada atlit sepeda di kota tujuan terakhir dihari kedua Etape 6 yakni di Pondok Indah, Jakarta, Minggu (6/8/2017) esok harinya.

1x

Di acara tersebut wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Uno akan mengikuti Gowes Pesona Nusantara di etape Ibukota ini.


Dalam sambutannya sebelum bergowes, Menpora Imam Nahrawi mengaharapkan kehadiran Tim Goes Pesona Nusantara 2017 di Rangkasbitung, Kab. Lebak memberi inspirasi dan motivasi bagi masyarakat Lebak untuk berolahraga bersepeda.


Selain menyehatkan bersepeda juga ramah lingkungan dan dengan bersepeda kita bisa menemukan segala hal dalam perjalanan yang bisa bermanfaat.


Untuk itu, Menteri yang akrab disapa Cak Imam itu berinisiatif dan mencanangkan agar dalam satu bulan ada satu hari yang secara khusus mewajibkan bagi semua elemen masyarakat baik di tingkat eksekutif, legislatif, pelajar, guru dan masyarakat lainnya untuk memanfaatkan sepeda sebagai alat transportasi kemana saja.



Source link


قالب وردپرس


Related Posts

Ikut Gowes Pesona Nusantara 2017 di Rangkasbitung, Imam Nahrawi Singgah di Pemaindian Air Panas
4/ 5
Oleh